Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Ingin Sukses Seperti Panduan IM? Lakukan Hal Ini

Halo manusia berstatus blogger, salam sukses. Langsung aja, blogger siapa yang tak kenal Panduan IM?

Sebuah blog yang dikelola oleh Mas Darmawan itu adalah rujukan bagi para blogger pemula maupun yang sudah master.

Tujuannya? Untuk mempelajari cara-cara menjadi blogger sukses!

Untuk artikel kali ini, kita akan membedah Panduan IM yang tak lain adalah Mas Darmawan itu sendiri.

Berbeda dengan beberapa sosok pesohor lain yang sudah kita bahas, seperti JRX, Koko Gembul, Nex Carlos atau DJ Butterfly, Panduan IM fokus pada dunia blogging dan konsen di platform blog, khususnya wordpress.

Panduan IM adalah sebuah blog tutorial yang memberi inspirasi dan panduan tentang blogging, internet marketing, dan sejenisnya.

Lalu apakah bisa seorang blogger menjadi seperti Panduan IM? Tentu saja bisa!

blog Panduan IM
Cara Mengalahkan Panduan IM

Baik tanpa berpanjang lebar lagi, mari kita bahas bagaimana cara seorang blogger menjadi sukses seperti Panduan IM. Bahkan kalau perlu, mengalahkan Panduan IM.

1. Gunakan Template yang Rapi dan Terstuktur

Ini hal yang pertama, tapi bukan satu-satunya. Cari template yang bagus. Harus!

Kenapa? Jadi gini gaes...

Sebagus apapun tulisan Anda, tapi kalau templatenya ancur lebur, ya pengunjung cuma liat sekilas dan ga bakalan balik lagi.

Memang jalan utama mengundang pengunjung adalah : Judul dan Meta Description. Tapi kalau pengunjung sudah datang dan template Anda kacau, saya pastikan pengunjung tidak akan betah.

Berkaitan dengan template, maka saya ada riset kecil-kecilan. Silahkan perhatikan :

  1. Template yang dipakai Mas Darmawan bisa dirangkum dalam tiga kalimat : responsif, menarik, unik.
  2. Responsif : template ini loadnya cepet banget. Di kasih pop-up message juga masih oke.
  3. Menarik : perbandingan warna dari background dan tulisannya enak dilihat. Navigasi template ini juga ciamik.
  4. Unik : Belum ada yang punya template ini selain Mas Darmawan. Yang ngaku mirip banyak. Apakah ini hasil redesign atau pesan khusus? Ga ada yang tahu.

Saya sudah membandingkan template Mas Darmawan dengan beberapa template lainnya semacam Viomagz dan Grid. Juga yang keluaran perusahaan beken semacam Temyard dan Sora. Semuanya bagus-bagus namun milik Panduan IM tetap paling cocok untuk tipe blog blogging.

Tips buat mengalahkan Mas Darmawan Panduan IM: Pertama cari template yang sama, ubah saja navigasi dan letak iklannya (Mas Darmawan ga pake iklan kelihatannya).

Jadi kesimpulannya, cari template yang minimal sama seperti Panduan IM. Rogoh kocek dong? Emang iya, for your information aja, Mas Darmawan pake platform wordpress.org yang terkenal tidak ramah buat blogger minimalis.

2. Gunakan Bahasa Copywriting dan Storyteller

Coba perhatikan cara Mas Darmawan dalam menyampaikan materinya. Sangat mengalir dan cerkas. Rasanya mirip dengan penulis-penulis tipe narator (story teller).

Saya yakin Mas Darmawan melatih hal ini tidak dalam waktu singkat. Diksinya jernih dan alur berpikirnya jelas.

Tipe penulis narator kaya gini, sebenarnya lebih cocok buat bikin blog personal. Atau blog sastra yang isinya mengulas atau membahas cerpen, sajak, novel, dll.

Tetapi dengan data dan infografis yang lengkap, gaya menulis narasi khas ini membuat blog Panduan IM menjadi luar biasa. Informatif tapi bisa dinikmati.

Tips untuk bisa mengalahkan Panduan IM: Sering-seringlah berlatih. Bisa baca-baca artikel dari Catatan Adi tentang tutorial blogging dan menulis. 

3. Miliki Jiwa Peneliti dan Lakukan Riset

Skill storyteller yang ciamik dipadu dengan data yang valid maka akan menghasilkan sebuah blog informatif sekaligus enak dibaca. Itulah Panduan IM.

Kalau mau sukses seperti Mas Darmawan, maka mau tak mau harus bisa membangkitkan jiwa peneliti.

Tapi khan capek? Nyuplik aja data di Google atau blog luar.

Iya itu juga sejenis riset, bujang! Jangan males nape!!!

Makin banyak dan valid data Anda, pembaca akan makin sering datang ke blog Anda. Dan tak lama lagi, blog Anda akan sukses seperti Panduan IM.

Tips mengalahkan Panduan IM : Latih diri Anda untuk rajin mencatat dan bertanya. Catat data yang Anda butuhkan, tanya pada diri sendiri lalu cari jawabannya dan dapatkan data lagi, lalu tanya lagi. Supaya bisa mengalahkan Mas Darmawan maka Anda minimal harus seperti dia. Atau lebih bagusnya, data yang Anda sajikan harus lebih lengkap dan up-to-date.

4. Gunakan Infografis Menarik

Ini memang agak susah. Mas Darmawan tahu itu dan karenanya dia fokus pada yang satu ini.

Coba lihat kartun-kartun yang muncul di blognya, semua unik!

Ada dua kemungkinan: Beliau juga seorang desainer grafis atau beliau memakai jasa seorang desainer grafis.

Tapi apa pentingnya pake infografis?

Ga penting, tapi PENTING BANGET!

Mau mengalahkan Panduan IM ga? Kalau mau ya harus lebih bangus infografisnya. Perhatikan saja, bukan cuma data, tapi karakter dan gambar-gambarnya sebagian besar hasil kreasi sendiri.

Rogoh kocek dong? Iya. Atau kalau mau yang minim budget, belajar aja desain grafis. Bisa nambah pinter, khan?

Tips mengalahkan Mas Darmawan: Bikin tema karakter, infografis dan gambar yang lebih unik, mudah diingat dan tetap berhubungan dengan pokok bahasan yang Anda sajikan.

5. Bikin Artikel Panjang dan Lengkap

Panjang + besar = mantap dan lama. Artinya kualitasnya mantap, pembaca betah berlama-lama membaca artikel di blog Anda.

Coba tengok blog beliau. Rerata panjang-panjang khan? Itu dia salah satu kuncinya. Panjang dan lengkap. Besar artinya kaya akan informasi berfaedah.

Membuat artikel yang lengkap dan padat semacam itu membutuhkan pengalaman dan wawasan yang luas dari sang penulis. Bukan Cuma rewrite apalagi copas gila-gilaan. Jadi sang penulis benar-benar tahu apa yang ia tulis.

6. Harus Sabar

Blog Mas Darmawan bukan sekedar situs biasa, melainkan adalah karya seni. Dan tidak ada karya seni indah yang diciptakan dalam waktu singkat.

Ini juga yang sering harus ditanamkan pada semua blogger. Tidak ada kesuksesan instant. Semua harus diraih dengan berdarah-darah. Maka jangan mudah menyerah, melainkan teruslah bersabar.

Saya tidak tahu umur dari Panduan IM, tetapi saya yakin semua blog butuh waktu buat mendapatkan traffik dan popularitas.

Tips selanjutnya supaya bisa menang dari Panduan IM: Sabar.

7. Pantang Menyerah

Selanjutnya, jangan bermental kere! Apa itu mental kere? Mental tidak mau berjuang. Blogger yang hobi copas mentah-mentah dan main AGC adalah contoh pemilik mental kere!

Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk sukses, namun lakukan dengan benar. Niscaya kesuksesan akan datang.

Buat apa sukses namun dengan cara membuat orang lain menderita? Dari pada pake jalan pintas semacam copas, AGC, jurus SEO ilmu hitam, dsbg, belajarlah dengan benar.

Tips selanjutnya : Jangan copas, spinning dan AGC.

8. Lakukan Riset Katakunci

Hasil riset dari Catatan Adi, blog Mas Darmawan ini kaya akan keyword menarik, baik 1 suku kata, 2 suku kata maupun keyword turunan.

Susah buat perang terbukan menghadapi beliau di keyword yang memang jadi andalannya. Cobalah riset keyword yang baik dan jeli. Cari lubang dimana bisa Anda maksimalkan.

Untuk masalah keywords, ada banyak sekali versi yang sebenarnya ‘mengandung resiko’, seperti berada dan dimana saja kita menggunakan serta menyebar keywords. Hal-hal ini harus dipelajari sendiri, bukan cuma ngandalin teori dan tutorial orang lain.

Tips membidik kata kunci : Rajinlah riset keywords. Jangan cuma mengandalkan tutorial orang lain. Semakin sering Anda riset dan praktek, semakin tajam pula naluri SEO yang Anda miliki. Memang ada resiko artikel Anda akan dianggap jelek oleh Search Engine jika salah menyebar kata kunci, namun setidaknya Anda telah mencoba, khan?

Untuk membantu, silahkan baca 24 cara riset keyword yang menjadi rahasia para suhu dan master blog di dunia.

9. Blogwalking dan Sharing + Backlink

Ini juga penting namun kadang disepelekan. Blogwalking belum mati. Di ada dan bertambah banyak. Lho!

Iya, jadi gini gaes, sebelum artikel ente page one dan jadi populer, sebaiknya memarketing blog Anda secara langsung. Bisa blogwalking, share ke sosmed atau jadi guest writer buat naroh backlink.

Tips untuk sukses seperti Panduan IM bagi pemula : rajin-rajinlah blogwalking dengan santun. Jangan nyepam karena bisa berakibat fatal buat blog Anda.

10. Selalu Upgrade

Ada Google Hummingbird, Panda, dll. Nah kalo beneran terjun ke dunia blog, khususnya yang membahas tentang SEO, blogging serta marketing, ya harus paham dan update algoritma.

Memang terkesan sulit dan riweh, namun justru ini kelebihan Anda dibanding Mas Darmawan. Karena beliau terkenal, bisa aja sibuk ngurusin klien, jadi ga bisa update algoritma terbaru.

Tips tentang algoritma: sering-seringlah mengikuti forum para blogger supaya wawasan kita bertambah.

Demikianlah kolom tutorial blogging yang kali ini menampilkan artikel dari Catatan Adi tentang cara mengalahkan Panduan IM. Sekarang silahkan lanjutkan baca Panduan membangun blog dari sampai menghasilkan uang. Inget ya, jangan mudah menyerah! Hidup blogger!

Adi
Adi Saya adalah seorang bloger yang sudah mulai mengelola blog sejak 2010. Sebagai seorang rider, saya tertarik dengan dunia otomotif, selain juga keuangan, investasi dan start-up. Selain itu saya juga pernah menulis untuk media, khususnya topik lifestyle, esai lepas, current issue dan lainnya. Blog ini terbuka untuk content placement, sewa banner atau kerja sama lain yang saling menguntungkan.

Posting Komentar untuk "Ingin Sukses Seperti Panduan IM? Lakukan Hal Ini"